Pelalawan,detikreportase.com
– Video seorang bocah laki-laki berusia 8 tahun asal Pelalawan, Riau, mendadak viral. Dalam video tersebut, bocah bernama Mohammad Daffi meminta kepada Presiden RI Prabowo Subianto dan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo untuk memberikan keadilan bagi ayahnya, Doni Budianto, yang menjadi korban perampasan mobil.
Minta Debt Collector dan Oknum Polisi Ditangkap
Daffi dengan polos menyampaikan permohonan agar para pelaku yang diduga debt collector, serta oknum Kanit Reskrim Polsek Padang Timur yang dianggap tidak bertindak semestinya, segera ditangkap dan diproses hukum.
“Saya mohon kepada Bapak Presiden dan Bapak Kapolri, tolong tangkap debt collector dan Pak Kanit Reskrim Polsek Padang Timur,” ujar Daffi dalam video berdurasi pendek yang kini beredar luas di media sosial.
Diketahui, perampasan mobil Mitsubishi Pajero Dakar milik Doni Budianto terjadi beberapa waktu lalu. Namun hingga saat ini, keluarga korban merasa belum ada kejelasan dari aparat kepolisian.
Aksi spontan Daffi yang diam-diam merekam dan mengirim video tersebut kepada ayahnya, sontak menuai simpati. Video itu pun menyebar dan menjadi sorotan warganet yang meminta kasus ini diusut tuntas.
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada tanggapan resmi dari Polsek Padang Timur maupun Polda Sumatera Barat terkait viralnya video tersebut.
✍ Tim Peliputan| Detikreportase.com | Riau





